Pernahkah Anda mengalami program yang terus berjalan pada port Linux, padahal Anda tidak membutuhkannya? Hal ini dapat menyebabkan berbagai masalah, seperti menghabiskan sumber daya sistem, mengganggu program lain, atau bahkan menjadi celah keamanan.
Untungnya, ada beberapa cara mudah untuk menghentikan program yang berjalan pada port Linux. Dalam artikel ini, kita akan membahas beberapa metode yang dapat Anda gunakan, mulai dari menggunakan perintah kill yang sederhana hingga menggunakan alat yang lebih canggih seperti netstat dan lsof.
1. Lihat Program Berjalan Pada Port
Sebelum melakukan eksekusi pada port, anda harus melihat terlebih dahulu apakah port tersebut memang penting, karena menghentikan proses pada port membuat program tidak berjalan dengan baik.
Anda bisa menggunakan perintah lsof untuk melihat program yang menggunakan port tertentu, dalam kasus ini saya menggunakan port 8000
lsof -i:8000
Output:
COMMAND PID USER FD TYPE DEVICE SIZE/OFF NODE NAME
gutenprin 1150 root 4u IPv4 25112 0t0 TCP *:8000 (LISTEN)
gutenprin 1150 root 5u IPv6 25113 0t0 TCP *:8000 (LISTEN)
Note:
Jika anda menggunakan linux masuk sebagai root terlebih dahulu untuk melihat proses pada port, karena biasanya user biasa tidak bisa melihat proses berjalan
Baca Juga :
Cara Enject Flashdisk Menggunakan Terminal Linux
2. Menghentikan Proses Pada Port
Pada contoh di atas terlihat bahwa port 8000 di gunakan oleh printer, karena menurut saya hal tersebut mengganggu kita bisa menghentikan proses tersebut dengan beberapa cara berikut
gunakan perintah berikut:
kill $(lsof -t -i:8000)
Jika ingin menggunakan perintah dengan gaya berbeda.
kill -9 $(lsof -t -i:8000)
Semoga membantu 🙂